Jumat, Mei 29, 2009

UNFORGETABLE MOMENT FROM MY STUDENT

Hari ini, menjadi hari terakhir secara formal saya mengajar di SMA Santo Paulus...Karena besok ternyata libur...buat persiapan ulangan umum. Tadi pagi saat mengajar Kimia Terapan di Kelas XI IPA A, saya menyampaikan teknik-teknik penulisan laporan hasil praktek pembuatan biodiesel dan juga asistensi laporan akhir yang sedang mereka buat. Saat 30 menit terakhir, ternyata saya memperoleh kejutan dari mereka....ya mereka membawakan cake ulangtahun untuk saya...jujur ini adalah cake pertama bagi ulangtahun saya....cake pertama dalam 25 kali saya berulangtahun. Meraka juga memberikan saya satu gulungan karton merah muda yang ditulisi dengan kalimat-kalimat gaya mereka buat saya. Akhirnya karena memang materi untuk Kimia Terapan sudah selesai maka setelah acara tiup lilin...(lilinnya susah di tiup, habis di tiup nyala lagi), saya memotong dan membagikan cake tersebut buat semua anggota kelas.............Selanjutnya saya menyampaikan kisi-kisi soal ulangan umum.

Sungguh, ini merupakan pengalaman yang tidak terlupakan bagi saya...terimakasih para anak-anakku...terimakasih atas semua kenangan yang telah kalian berikan. harapan saya semoga kalian kelak dapat menjadi orang-orang yang sukses....dan jangan lupa untuk selalu dekat dengan Sang Pencipta. Wish U all...................................

3 komentar:

Marsi Orina Opat mengatakan...

Kangen msa2 kimia terapan lagi.....

Marsi Orina Opat mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
pangalajo mengatakan...

Indeed